Musyawarah Perencanaan Pembagunan 2019 Desa Sumberduren


Blog Desa Sumberduren   -  Demi kesiapan dalam Perencanaan Pembangunan Desa pada tahun 2019 yang akan datang, maka mulai sekarang sudah diawali dengan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan ( MUSRENBANG), seperti apa yang dilakukan oleh pemerintah Desa Sumberduren, yang dimana pada hari ini telah mengadakan MUSRENBANG yang bertempat di Pendopo Kantor Desa Sumberduren Kecamatan Krucil Kabupaten Probolinggo, Kamis ( 8/2/2018).

Hadir dalam MUSRENBANG tersebut Budi Hariyanto S.H, MSi selaku Camat Krucil, Kepala Desa Sumberduren Saniman bersama jajaran Perangkat Desa Sumberduren, Anggota Bhabinkamtibmas BRIPKA Andri Okta K S.H, Kasi PMD Kecamatan Krucil Mujib Hamzah, Kasi Ekonomi Kecamatan Krucil Arif A.H, BPD, LKD, ketua RT/RW Desa Sumber Duren, para tokoh masyarakat serta para undangan sejumlah 42 orang.

Pelaksanaan MUSRENBANG kali ini diawali dengan pembukaan, dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, setelah itu barulah sambutan pembuka MUSRENBANG dari Saniman selaku Kepala Desa Sumberduren dan kemudian masuk ke acara inti yaitu pemaparan rencana pembangunan Desa Sumberduren pada tahun 2019 yang diprioritaskan dan dilanjutkan tanya jawab dari peserta MUSRENBANG.

Dalam sesi tanya jawab tersebut Bhabinkamtibmas BRIPKA Andri Okta S.H berperan aktif dalam memberikan dukungan kepada Masyarakat Desa Sumber Duren agar didalam kegiatan MUSRENBANG ini, saran dan kreatifitas Masyarakat supaya di sampaikan demi pembangunan Desa yang lebih baik kedepannya, tidak lupa pula dalam kesempatan tersebut himbauan Kamtibmas juga di sampaikan kepada Masyarakat terutama kesiapsiagaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban Masyarakat.

Begitulah pemaparan tentang musyawarah pembangunan Desa Sumberduren Kec. Krucil Kab. Probolinggo melalui pemaparan dari Blog desa Sumberudren. Jangan sampai ketinggalan tentang blog desa kami ya, sekian dan terima kasih. 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.